Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya kemampuan berpikir kritis siswa dalam pembelajaran IPAS khususnya pada materi perubahan wujud benda. Pembelajaran yang kurang interaktif membuat siswa cenderung pasif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan media pembelajaran wordwall dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa kelas IV SDN Lontar 3 serta mengetahui tanggapan siswa terhadap media wordwall. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kuantitatif dengan desain pre-eksperimental desain one group pretest-posttest design. Sampel penelitian berjumlah 30 siswa kelas IV yang dipilih melalui teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan kuesioner. Data dianalisis dengan uji normalitas data, uji-t, uji N-Gain serta analisis deskriftif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa setelah menggunakan media wordwall, yang ditunjukkan dari peningkatan skor posttest secara signifikan dibandingkan pretest dan hasil kuesioner tanggapan siswa memiliki kriteria sangat baik. Dapat disimpulkan bahwa penggunaan media pembelajaran wordwall efektif dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa pada materi perubahan wujud benda dan kuesioner tanggapan siswa memiliki kriteria sangat baik. Hal ini juga dapat menjadi alternatif strategi pembelajaran yang relevan dengan perkembangan teknologi.
Copyrights © 2025