JOURNAL OF HEALTHCARE TECHNOLOGY AND MEDICINE
Vol 11, No 1 (2025): APRIL 2025

EKSPLORASI SENYAWA BIOAKTIF DALAM BUNGA TAPAK DARA (CATHARANTHUS ROSEUS) DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PENGEMBANGAN OBAT HERBAL MODERN

Nurhayati, Nurhayati (Unknown)
Astrina, Syarifah Yanti (Unknown)
Asyura, Syarifah (Unknown)
Maulidella, Maulidella (Unknown)
Dhirah, Ulfa Husna (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Apr 2025

Abstract

AbstrakBunga Catharanthus roseus diketahui mengandung berbagai senyawa bioaktif yang bernilai penting, seperti alkaloid vincristine, vindoline, serta kelompok flavonoid dan senyawa fenolik, yang memiliki potensi farmakologis yang luas. Artikel ini menyajikan tinjauan pustaka mengenai eksplorasi senyawa-senyawa tersebut pada bunga tapak dara dan keterkaitannya dengan pengembangan obat herbal modern dalam kurun waktu lima tahun terakhir. Hasil kajian menunjukkan bahwa senyawa-senyawa ini memiliki aktivitas biologis yang menonjol, termasuk sifat antikanker, antiinflamasi, antioksidan, dan antidiabetik. Pemanfaatan pendekatan bioteknologi dan teknologi formulasi terkini, seperti multi-omik dan nanoteknologi, berkontribusi signifikan dalam meningkatkan produksi serta efektivitas senyawa bioaktif tersebut. Namun demikian, proses standarisasi, pengujian toksisitas, dan validasi klinis tetap diperlukan untuk memastikan keamanan dan kemanjurannya. Kajian ini memberikan landasan ilmiah yang kuat untuk mendukung potensi Catharanthus roseus sebagai kandidat dalam pengembangan fitofarmaka berbasis evidensi. 

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jhtm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Health Professions Medicine & Pharmacology

Description

JOURNAL OF HEALTHCARE TECHNOLOGY AND MEDICINE publishes original research or theoretical papers, notes, and minireviews on new knowledge and research or research applications on current issues in basic sciences (biology, phsycology, pharmacy, midwifery, public health and physics). The journal is ...