Jurnal Disrupsi Bisnis
Vol. 8 No. 2 (2025): Jurnal Disrupsi Bisnis

Hubungan Antara Persepsi Dukungan Sosial Teman Sebaya dan Stres Akademik pada Mahasiswa yang Sedang Menyusun Skripsi di Universitas HKBMkbp Nommensen Medan

Samosir, Miranda (Unknown)
Simbolon, Hotpascaman (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Apr 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji hubungan antara persepsi dukungan sosial teman sebaya dan stres akademik pada mahasiswa yang sedang menyusun skripsi di Universitas HKBP Nommensen Medan. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan analisis deskriptif dan statistik inferensial menggunakan uji korelasi Spearman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan yang signifikan antara dukungan sosial teman sebaya dan stres akademik. Data empiris menunjukkan bahwa tingkat dukungan sosial teman sebaya serta tingkat stres akademik mahasiswa berada pada kategori tinggi. Hal ini mengindikasikan bahwa meskipun mahasiswa merasa mendapat dukungan sosial yang tinggi dari teman sebaya, hal tersebut tidak secara langsung mempengaruhi tingkat stres akademik mereka. Oleh karena itu, diperlukan pendekatan lain dalam mengelola stres akademik, seperti keterampilan manajemen waktu dan teknik relaksasi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

DRB

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Disrupsi Bisnis : Jurnal ilmiah yang diterbitkan 6 edisi dalam setahun yaitu pada bulan Januari, Maret, Mei, Juli, September dan November oleh Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang. Terbit sejak bulan Juli tahun 2018. Fokus kajian jurnal ini adalah berkaitan dengan penelitian ...