Jurnal Ilmiah Rekayasa dan Manajemen Sistem Informasi
Vol 10, No 1 (2024): Februari

RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PENDATAAN PENDUDUK MENGGUNAKAN METODE WATERFALL (STUDI KASUS: KANTOR DESA KELESA KABUPATEN INDRAGIRI HULU)

Mahendra, Alwi Azis (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Feb 2024

Abstract

Kantor Desa Kelesa Kabupaten Indragiri Hulu merupakan instansi pemerintah yang bertugas dan betanggung jawab dalam pengelolaan serta penyimpanan data kependudukan penduduk desa Kelesa. Dalam pengelolaan datadata kependudukan akan menghasilkan keluaran berupa data penduduk, data kartu keluarga dan data mutasi. Saat ini, kantor Desa Kelesa menggunakan aplikasi Microsoft Excel untuk mengelola data penduduk. Akan tetapi hanya ada data penduduk saja, tidak ada data kartu keluarga. Dan akan membutuhkan waktu yang lama untuk menambahkan data kartu keluarga satu per satu. Tujuan dari penelitian ini adalah membangun sistem informasi pendataan penduduk berbasis web yang dapat memudahkan proses pendataan penduduk, pencarian data penduduk, dan pembuatan data kartu keluarga. Sistem yang diusulkan dirancang untuk meningkatkan efisiensi, akurasi, dan aksesibilitas bagi staf kantor Desa Kelesa. Hasil dari penelitian ini dapat memberikan solusi yang lebih efisien dan efektif dalam manajemen data penduduk tingkat desa, mengurangi kesalahan pengolahan data, serta mempermudah aksesibilitas dan pencarian data bagi pengguna.Kata kunci: Sistem Informasi, Pendataan Penduduk, Waterfall Development

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

RMSI

Publisher

Subject

Computer Science & IT Engineering Other

Description

Jurnal Ilmiah Rekayasa dan Manajemen Sistem Informasi (print ISSN: 2460-8181, online ISSN: 2502-8995) is a peer-reviewed, scientific journal published by Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN SUSKA) Riau. The aim of this journal is to publish high-quality articles dedicated to all ...