Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada atau tidaknya Pengaruh Current Ratio Terhadap Net Profit Margin dan Debt to Equity Ratio Terhadap Net Profit Margin baik secara parsial maupun simultan. Objek penelitian ini adalah PT Bukit Asam (Persero) Tbk Periode 2014-2023. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder. Menggunakan metode penelitian deskriptif dan data tersebut bersifat Kuantitatif. Hasil pengujian secara parsial Current Ratio berpengaruh dan signifikan terhadap Net Profit Margin dengan hasil nilai Thitung 2,366 > Ttabel 1,860 dan signifikan 0,040 > 0,05. Secara parsial Debt to Equity Ratio tidak berpengaruh dan tidak signifikan Tterhadap Net Profit Margin dengan hasil nilai Thitung 1,486 < Ttabe; 1,860 dan signifikan 0,176 > 0,05). Hasil pengujian secara simultan Current Ratio dan Debt to Equity Ratio tidak berpengaruh terhadap Net Profit Margin . dengan nilai Fhitung 2,728 < Ftabel 4,74 dan signifikan 0,133 > 0,05). Hasil uji koefisien determinasi kontribusi yang diberikan oleh Current Ratio dan Debt to Equity Ratio terhadap Net Profit Margin mencapai 43,8%. Namun, 56,2% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Copyrights © 2025