Jurnal Ilmiah Mahasiswa (JIMAWA)
Vol. 5 No. 1 (2025): Jurnal Ilmiah Mahasiswa (JIMAWA)

Pengaruh Fashion influencer TikTok dan Pembayaran Paylater Terhadap Impulsivitas Konsumtif di Kalangan Generasi Z : (Studi Kasus: Mahasiswa Prodi Akuntansi Universitas Teknologi Digital)

Mutia, Ika (Unknown)
Manjaleni, Rola (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Apr 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh fashion influencer di TikTok dan penggunaan metode pembayaran paylater terhadap impulsivitas konsumtif mahasiswa generasi Z Prodi Akuntansi Universitas Teknologi Digital. Permasalahan yang diangkat adalah meningkatnya perilaku konsumtif akibat paparan media sosial dan kemudahan akses kredit digital. Untuk menjawab hal tersebut, penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan model regresi linier berganda. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang dibagikan kepada mahasiswa akuntansi angkatan 2021–2022 yang memiliki akun TikTok dan pernah menggunakan paylater. Hasil analisis menunjukkan bahwa fashion influencer TikTok (X₁) dan penggunaan paylater (X₂) berpengaruh positif dan signifikan terhadap impulsivitas konsumtif. Secara rinci, fashion influencer TikTok berpengaruh signifikan terhadap impulsivitas konsumtif dengan koefisien regresi sebesar 0,759 dan signifikansi < 0,001. Variabel penggunaan paylater juga berpengaruh signifikan dengan koefisien 0,361 dan signifikansi < 0,001. Nilai R² sebesar 61,2% menunjukkan bahwa kedua variabel independen secara bersama-sama mampu menjelaskan sebagian besar variasi dalam perilaku impulsif konsumtif mahasiswa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JMW

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Fokus Jurnal Ilmiah Mahasiswa (JIMAWA) mencakup secara rinci berbagai macam topik penelitian empiris dalam bidang ekonomi manajemen. Jurnal ini menyediakan forum untuk pertukaran ilmiah untuk akademisi, praktisi, dan peneliti independen dengan menerbitkan penelitian empiris yang berkualitas. Skope ...