Jurnal Ilmiah Mahasiswa (JIMAWA)
Vol. 5 No. 1 (2025): Jurnal Ilmiah Mahasiswa (JIMAWA)

Pengaruh Implementasi AI terhadap Pengembangan Kompetensi Sumber Daya Manusia di Universitas Pamulang

Saepani, Saepani` (Unknown)
Sopandi, Andi (Unknown)
Pradana, Kaisarrio Rizky (Unknown)
Zahwan, Alif Albi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh implementasi Artificial Intelligence (AI) terhadap pengembangan kompetensi sumber daya manusia, khususnya pada mahasiswa sebagai calon tenaga kerja profesional di Universitas Pamulang. Era Revolusi Industri 4.0 dan Society 5.0 menuntut adanya transformasi kompetensi SDM yang adaptif terhadap teknologi digital. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain korelasional pada 150 mahasiswa aktif yang telah menggunakan aplikasi AI dalam proses pembelajaran. Data dikumpulkan melalui kuesioner terstruktur dengan skala Likert dan dianalisis menggunakan regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi AI berpengaruh positif dan signifikan terhadap pengembangan kompetensi SDM (p < 0,05) dengan nilai koefisien determinasi (R²) sebesar 0,381. Temuan ini mengindikasikan bahwa 38,1% variasi pengembangan kompetensi dapat dijelaskan oleh implementasi AI. Penelitian ini berkontribusi pada pemahaman strategis mengenai peran teknologi AI dalam menyiapkan SDM yang kompeten dan adaptif menghadapi tantangan dunia kerja masa depan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JMW

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Fokus Jurnal Ilmiah Mahasiswa (JIMAWA) mencakup secara rinci berbagai macam topik penelitian empiris dalam bidang ekonomi manajemen. Jurnal ini menyediakan forum untuk pertukaran ilmiah untuk akademisi, praktisi, dan peneliti independen dengan menerbitkan penelitian empiris yang berkualitas. Skope ...