(JRAMB) Jurnal Riset Akuntansi Mercu Buana
Vol 9 No 2: November 2023

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI YIELD TO MATURITY OBLIGASI KORPORASI YANG TERDAFTAR DI INDONESIA BOND MARKET DIRECTORY 2022

Ratnasari, Yulia (Unknown)
Rizani, Fahmi (Unknown)
Nailiah, Rusma (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jan 2024

Abstract

Penelitian ini membahas tentang yield to maturity obligasi korporasi yang terdaftar di Indonesia Bond Market Directory 2022. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh maturity, peringkat obligasi, debt to equity ratio, ukuran perusahaan, inflasi, dan return on assets terhadap yield to maturity obligasi korporasi yang terdaftar di Indonesia Bond Market Directory 2022. Metode pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling. Jumlah obligasi korporasi yang dijadikan sampel dalam penelitian ini sebanyak 540 obligasi korporasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi data panel dengan menggunakan program EViews Versi 12. Penelitian ini menunjukkan hasil bahwa maturity, inflasi, return on assets berpengaruh signifikan terhadap yield to maturity, sedangkan peringkat obligasi, debt to equity ratio, dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh signifikan terhadap yield to maturity obligasi korporasi yang terdaftar di Indonesia Bond Market Directory 2022. Implikasi penelitian ini adalah hasil penelitian ini membuktikan adanya pengaruh maturity, inflasi, dan return on assets terhadap yield to maturity melalui pengujian yang dilakukan secara empiris dengan signaling theory dan teori ekspektasi pada obligasi korporasi sampel yang terdaftar di Indonesia Bond Market Directory 2022. Hasil penelitian ini memberikan informasi, referensi, dan bahan pertimbangan bagi perusahaan penerbit obligasi korporasi yang terdaftar di Indonesia Bond Market Directory 2022 untuk pengambilan keputusan. Bagi investor dan calon investor obligasi korporasi, penelitian ini memberikan informasi untuk melihat faktor-faktor yang bisa mempengaruhi yield to maturity obligasi korporasi. Hasil penelitian ini juga dapat dijadikan referensi bagi penelitian selanjutnya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

akuntansi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

(JRAMB) Jurnal Riset Akuntansi Mercu Buana is a blind-reviewed journal published periodically twice a year (Mei and November). The journal publishes papers in the field of accounting and finance that give significant contribution to the development of accounting practices and accounting profession ...