Penelitian ini mengkaji perancangan dan implementasi sistem embedded pada robot penghindar obyek menggunakan sensor Ultrasonik HC-SR04. Sensor ini berperan penting mendalam mendeteksi obyek di sekitar robot, sehingga dapat menghindari benturan yang berpotensi merusaknya. Fokus utama penelitian adalah pengembangan algoritma dan sistem kendali yang responsif dan akurat dalam menghindari rintangan. Penelitian mencangkup tahapan dari perancangan hingga implementasi pada robot fisik, dengan pengujian teliti untuk mengukur performa. Hasil pengujian menunjukan bahwa algoritma dan sistem yang diterapkan efektif dalam mendeteksi dan menghindari rintangan, dengan respons yang baik dalam berbagai kondisi lingkungan. Penelitian ini menegaskan peran signifikan sensor HC-SR04 dalam meningkatkan kemampuan navigasi robot, serta memberikan panduan teknis bagi pengembangan dan wawasan tentang aplikasi teknologi serupa dibidang robotika.
Copyrights © 2024