Journal of Management and Innovation Entrepreneurship (JMIE)
Vol. 3 No. 1 (2025): Oktober

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KINERJA OPERATOR AVIOBRIDGE: STUDI PENGARUH KOMPETENSI TEKNIS, PENGALAMAN KERJA, DAN KONDISI PERALATAN

Ardyana, Lusy Eva (Unknown)
Fachriza, Fachri Tri (Unknown)
Kardi, Kardi (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2025

Abstract

Kinerja operator aviobridge menjadi aspek krusial dalam menjamin kelancaran dan keselamatan operasional di bandara, serta memiliki dampak langsung terhadap ketepatan waktu (On-Time Performance) penerbangan maskapai. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi serta mensintesis berbagai faktor yang memengaruhi kinerja operator aviobridge melalui kajian literatur. Menggunakan pendekatan kualitatif dan studi literatur sistematis, data dikumpulkan dari sejumlah jurnal di bidang manajemen, keselamatan penerbangan, dan dokumen teknis lainnya. Hasil analisis literatur menunjukkan bahwa terdapat tiga faktor utama yang secara konsisten disebut sebagai penentu kinerja, yakni kompetensi teknis individu, pengalaman kerja yang berkontribusi terhadap kecekatan, serta kondisi peralatan yang digunakan. Temuan ini menekankan bahwa kinerja operator merupakan hasil dari interaksi yang kompleks antara kemampuan individu dan dukungan sistem kerja, sehingga diperlukan strategi manajerial yang menyeluruh dan terpadu guna mencapai hasil kinerja yang optimal.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jmie

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences Other

Description

Journal of Management and Innovation Entrepreneurship (JMIE) is a national journal as a scientific study media results of research, thinking, and critical-analytical studies on research in the fields of marketing management, financial management, SDM management, operations/production management, ...