SNTE
Vol. 4 No. 1 (2025): SNTE III

Pemanfaatan GIS untuk Perencanaan dan Optimasi PLTS Rooftop di Gedung Teknik UNG

Hidayat, Ikhsan (Unknown)
Salim, Sardi (Unknown)
Irawaty Tolago, Ade (Unknown)
Bonok, Zainuddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Sep 2025

Abstract

Penelitian ini membahas pemanfaatan Geographic Information System (GIS) untuk perencanaan dan optimasi Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) rooftop di Gedung Fakultas Teknik Universitas Negeri Gorontalo (UNG) Kampus 4. Dengan pendekatan integratif berbasis GIS dan simulasi teknis mendalam melalui perangkat lunak HelioScope, penelitian ini berhasil mendesain sistem dengan kapasitas terpasang sebesar 368,79 kWp yang menggunakan 647 modul surya tipe Canadian Solar 570W. Berdasarkan simulasi, sistem ini diproyeksikan mampu menghasilkan energi listrik sebesar 486,5 MWh per tahun. Analisis teknis mengidentifikasi konfigurasi sistem optimal menggunakan 99 unit inverter Huawei 3kW serta faktor-faktor kehilangan energi. Hasil simulasi menunjukkan kinerja yang sangat baik dengan nilai solar access rata-rata mencapai 99,2% yang mengindikasikan hampir tidak adanya dampak bayangan pada seluruh array. Penerapan GIS dalam pemetaan spasial lokasi memberikan kontribusi signifikan dalam menentukan potensi atap, tata letak panel yang terbagi dalam 7 segmen field (C2, C3, C4, C5, C6, Civil Lab, Industry Lab), dan efisiensi sistem secara keseluruhan. Selain itu, kajian ekonomi yang didasarkan pada data kapasitas dan produksi energi aktual ini menunjukkan prospek implementasi yang layak dan berkelanjutan. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi model percontohan yang akurat dan siap implementasi bagi pengembangan PLTS rooftop di UNG serta institusi pendidikan lainnya di kawasan Indonesia Timur, mendukung pencapaian target kampus hijau dan net zero emission.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

snte

Publisher

Subject

Automotive Engineering Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Mechanical Engineering

Description

Seminar Nasional Teknik Elektro (SNTE) merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Forum Pendidikan Tinggi Teknik Elektro Indonesia (FORTEI) yang bekerjasama dengan Perguruan Tinggi di Indonesia dimana penyelenggaraannya juga bersamaan dengan pelaksanaan Temu ...