Jurnal Accounting Unipa
Vol 1 No 1 (2022): Jurnal Accounting UNIPA

ANALISIS PENGENDALIAN INTERNAL PERSEDIAAN BARANG DAGANG PADA SISTEM PERGUDANGAN PUSPEL DEVOSIONALIA ( Studi Kasus Pada Keuskupan Maumere )

Nona Dince, Maria (Unknown)
Wangga, Eduardus (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Permasalahan keamanan persediaan menjadi masalah utama yang dialami oleh setiap jenis usaha termasuk usaha dagang. Sistem pengendalian internal persediaan yang baik sangat dibutuhkan oleh perusahaan dagang karena hal ini mampu meminimalkan resiko tersebut. Berdasarkan uraian tersebut maka penelitian ini mengambil judul “Analisis Pengendalian Internal Persediaan Barang Dagang Pada Sistem Pergudangan Puspel Devosionalia Keuskupan Maumere”.Penelitian ini bertujuan untuk manganalisis penerapan sisitem pengendalian internal terhadap persediaan barang dagangan yang ada di Puspel Devosionalia Keuskupan Maumere. Dalam melakukan penelitian ini, penulis menggunakan metode pengumpulan data, meliputi metode wawancara, kemudian dilanjutkan dengan melakukan pengamatan langsung pada objek, kemudian selanjutnya melakukan analisis dengan menggunakan metode studi kepustakaan, serta menggunakan metode dokumentasi. Temuan penelitian menunjukan bahwa sistem pengendalian internal yang ada di Puspel Devosionalia Keuskupan Maumere belum sesuai dengan standar sistem pengendalian internal yang dikemukakan oleh Reeve (2009) dan Agoes (2012). Masih terdapa beberapa kelemahan, yaitu masih banyak terdapat perangkapan tugas dalam menjalankan sistem organisasinya, dokumen yang digunakan masih sangat minim namun sistem informasi yang digunakan pada Puspel Devosionalia sudah menggunakan komputerisasi sehingga mempermudah proses transaksi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

accounting

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Accounting UNIPA merupakan jurnal penelitian Program Studi Akuntansi Universitas Nusa Nipa dan sebagai sarana publikasi hasil penelitian serta sharing perkembangan ilmu akuntansi,Manajemen, Bisnis, Kewirausahaan, Ekonomi. Jurnal ini memuat artikel yang belum pernah dipublikasikan sebelumnya ...