Reward memberikan peningkatan terhadap semangat kerja bagi karyawan untuk terus memberikan kinerja terbaik. Pada Sekretariat DPRD Solok belum adanya sistem untuk pemilihan karyawan terbaik, selama ini dalam pengambilan keputusan kinerja karyawan honorer masih menggunakan data penilaian yang dituangkan di dalam Microsoft excel dan dirangkingkan dari nilai tertinggi. Terkadang sering terjadi kecurangan dalam proses penilaian, karyawan honorer yang dekat dengan kepala pimpinan akan mendapatkan nilai yang tinggi. Sehingga perlu adanya sebuah sistem informasi pendukung keputusan yang dapat membantu serta mempermudah pihak kantor untuk menentukan karyawan terbaik per tahun. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang sebuah sistem informasi pendukung keputusan untuk menentukan karyawan terbaik dengan metode simple additive weighting (SAW) berbasis website agar dapat mendukung penilaian yang subjektif terhadap karyawan. Hasil dari penelitian ini adalah laporan data pemilihan karyawan terbaik yang dapat membantu serta mempermudah pihak kantor dalam menentukan karyawan terbaik atau perangkingan per tahunnya.
Copyrights © 2025