Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh tingkat kemangkiran kerja dan komunikasi internal terhadap kinerja pegawai Kantor Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP2KB). Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif verifikatif. Populasi penelitian ini adalah pegawai Aparatur Sipil Negara kepegawaian Kantor Dinas P2KB Provinsi Sulawesi Tengah yang berjumlah 58 orang. Teknik penarikan sampel menggunakan metode sensus. Tehnik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, kuesioner dan dokumentasi. Skala yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala Likert dan alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kemangkiran kerja dan Komunikasi internal Secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Kinerja pegawai kantor DP2KB Provinsi Sulawesi Tengah. Kemangkiran kerjasecara parsialberpengaruh signifikanterhadap Kinerja pegawai kantor DP2KB Provinsi Sulawesi Tengah. Komunikasi internalsecara parsial berpengaruh signifikan terhadap Kinerja pegawai kantor DP2KB Provinsi Sulawesi Tengah
Copyrights © 2024