Journal Science Informatica and Robotics
Vol. 1 No. 1 (2023): JOCOTIS - Journal Science Informatica and Robotics

IMPLEMENTASI CAESAR CIPHER DALAM MENGENKRIPSIKAN PESAN PADA SERANGAN MAN IN THE MIDDLE ATTACK

Awalsyah, Rizqy Mas Sulthan Awalsyah (Unknown)
Pratama Syahputra Harahap (Unknown)
Muhammad Dono (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Sep 2023

Abstract

Perkembangan dalam teknologi terhadap keamanan suatu informasi yang masih menjadi ancaman untuk setiap pihak dalam melakukan proses komunikasi dan transaksi kerahasiaan pesan yang dikirim maupun diterima oleh pengguna. Serangan Man in the Middle (MITM) adalah jenis serangan yang dilakukan oleh pihak ketiga yang mencoba memanipulasi atau mengintai komunikasi antara dua entitas yang sedang berinteraksi. Dalam konteks ini, sebuah metode enkripsi sederhana seperti Kriptografi Caesar Cipher dapat digunakan untuk mengamankan pesan dari serangan MITM. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan Caesar Cipher menggunakan python dalam mengenkripsikan pesan pada serangan Man in the Middle. Caesar Cipher adalah metode enkripsi substitusi sederhana yang menggantikan setiap huruf dalam pesan dengan huruf lain yang berjarak tetap di dalam alfabet. Implementasi ini bertujuan untuk menjaga kerahasiaan pesan yang dikirimkan antara dua pihak, sehingga pihak ketiga yang terlibat dalam serangan MITM tidak dapat membaca atau memanipulasi isi pesan. Diharapkan hasil dari penelitian ini akan memberikan pemahaman yang lebih baik tentang implementasi Caesar Cipher dalam mengenkripsikan pesan pada serangan Man in the Middle. Penelitian ini dapat memberikan wawasan tentang penggunaan metode enkripsi sederhana dalam menjaga keamanan komunikasi dan memberikan dasar untuk pengembangan metode enkripsi yang lebih kuat di masa depan untuk melawan serangan MITM.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jct

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Mechanical Engineering

Description

JOCITIS - Journal Science Informatica and Robotics terbit 4 (empat) kali pada bulan Maret, Juni, September, Desember dengan  e-ISSN : 3025-678X .  JOCITIS - Journal Science Informatica and Robotics merupakan Jurnal Ilmiah yang terbit secara online dan menerbitkan artikel atau karya ilmiah hasil ...