Jurnal Studi Ilmu Alquran dan Tafsir
Vol. 1 No. 1 (2024): October

Konsep Ikigai Dalam Perspektif Al-Qur’an: Kaitannya dengan Tujuan Hidup dan Nilai-Nilai Islam

Mustamtiroh, Qotrotul (Unknown)
Halisyibah, Utiyal (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji keterkaitan konsep ikigai dari budaya Jepang dengan tujuan hidup dan nilai-nilai Islam sebagaimana diuraikan dalam Al-Qur'an. Konsep ikigai, yang melibatkan pencarian makna hidup melalui passion, mission, profession, dan vocation, memiliki relevansi dengan prinsip-prinsip Islam dan tujuan hidup manusia dalam islam. Metode penelitian menggunakan dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan pendekatan kualitatif melalui studi pustaka, melibatkan analisis terhadap ayat-ayat Al-Qur'an, kitab tafsir, dan literatur tentang ikigai. Hasil penelitian menunjukkan bahwa empat elemen ikigai (passion, mission, profession, dan vocation) dapat diinterpretasikan dalam kerangka tujuan penciptaan manusia dalam Islam, yaitu untuk beribadah kepada Allah dan berperan sebagai khalifah di bumi. Hal ini juga sejalan dengan prinsip Islam, di mana setiap aktivitas kehidupan dapat bernilai ibadah jika dilakukan dengan niat yang tulus kepada Allah. Kesimpulan penelitian ini menegaskan bahwa dengan mengadopsi ikigai dalam kerangka nilai-nilai Islam, seorang Muslim dapat menemukan makna hidup yang lebih mendalam, mengharmoniskan kebahagiaan dunia dan akhirat, serta mencapai hidup yang bermakna dan berkualitas sesuai tuntunan Al-Qur'an.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jsiat

Publisher

Subject

Religion

Description

Jurnal Studi Ilmu Alquran dan Tafsir ISSN 3089-7033 is a scientific journal published by Indonesian Journal Publisher. Jurnal Studi Ilmu Alquran dan Tafsir publishes four issues annually in the months of July, October, January, and April. This journal only accepts original scientific research works ...