Jurnal Daya Tarik Wisata
Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Daya Tarik Wisata

Dampak Pengembangan Daya Tarik Wisata Pura Taman Ayun Terhadap Sosial Budaya Masyarakat Lokal Di Kabupaten Badung Bali

Putra, I Putu Septa Wijana (Unknown)
Yuni, Luh Ketut Herindiyah Kartika (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2023

Abstract

Penelitian yang dilakukan di objek wisata Pura Taman Ayun ini bertujuan untuk mengetahui (1) dampak pengembangan objek wisata Pura Taman Ayun terhadap masyarakat setempat sebagai upaya untuk mengetahui apa saja perubahan sosial budaya yang terjadi pada masyarakat sebagai akibat dari adanya kegiatan pariwisata di suatu daerah.  (2) Apa saja kelebihan dan kekurangan dari objek wisata Pura Taman Ayun sebagai bahan analisis pengelolaan dari faktor internal dan eksternal suatu objek sehingga dapat dilakukan pengelolaan yang lebih baik.  Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yaitu studi kasus yang menghasilkan data deskriptif yang dituangkan dalam bentuk kata-kata.  Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan melakukan observasi, dokumentasi, dan wawancara kepada pengelola objek wisata Pura Taman Ayun, dan wisatawan.  Hasil pembahasan menunjukkan bahwa objek wisata Pura Taman Ayun memiliki keunggulan seperti menjadi warisan budaya dunia, memiliki berbagai atraksi, kebersihan area pura, keamanan yang memadai, dan aksesibilitas yang baik.  Adapun kelemahannya adalah terbatasnya lahan parkir, kurangnya penataan pedagang, kurangnya sarana dan prasarana, serta sumber daya manusia yang mengelola objek wisata belum memadai. Sementara itu, terdapat beberapa aspek yang mengalami perubahan akibat dampak pembangunan Pura Taman Ayun terhadap sosial budaya masyarakat setempat seperti, aspek ekonomi.  Aspek ekonomi, alih fungsi lahan masyarakat, pendidikan, gaya hidup, dan dan meningkatkan solidaritas masyarakat.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JDTW

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

Jurnal Daya tarik wisata ini dipublikasikan sebagai salah satu upaya dalam memberikan sumbangan dari dunia akademis kepada sektor pariwisata yang semakin menjanjikan secara ekonomi yang fokusnya mencakup aspek perencanaan, penataan, pengelolaan dan dampak yang ditimbulkannya yang dikaji berdasarkan ...