Perkembangan teknologi informasi memberikan pengaruh besar terhadap persaingan bisnis, khususnya di sektor penjualan grosir. Toko sendal grosir sebagai usaha berskala kecil hingga menengah seringkali menghadapi tantangan dalam mengelola transaksi, inventaris, dan promosi produk secara efektif. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sistem e-commerce menggunakan Laravel dan Nuxt.js yang dilengkapi dengan fitur rekomendasi produk berbasis algoritma Content-Based Filtering. Laravel digunakan di sisi backend karena struktur arsitektur MVC yang terorganisir, keamanan data, serta kemudahan pengembangan. Sementara itu, Nuxt.js digunakan di sisi frontend untuk menghadirkan antarmuka pengguna yang responsif dan interaktif melalui dukungan server-side rendering (SSR). Proses perancangan meliputi analisis kebutuhan, desain antarmuka, dan implementasi modul seperti halaman utama, detail produk, checkout, serta logika rekomendasi. Sistem rekomendasi memanfaatkan atribut produk seperti kategori, warna, ukuran, dan harga, dengan perhitungan kemiripan menggunakan metode cosine similarity. Meskipun sistem rekomendasi masih dalam tahap perancangan, integrasinya bertujuan untuk meningkatkan personalisasi dan pengalaman belanja pengguna. Sistem ini juga dirancang agar skalabel dan mudah dikembangkan di masa depan.
Copyrights © 2025