Peserta didik membutuhkan media ajar pada materi pembiasaan manusia pada zaman pra aksara. Potensi yang dimiliki Geopark Tulungagung sebagai media ajar dapat dimanfaatkan sebagai bahan ajar dalam membantu peserta didik memahami materi pembiasaan manusia masa pra-aksara. Tujuan penelitian dalam penelitian pengembangan ini adalah mengembangkan media ajar materi pembiasaan manusia masa pra-aksara, validasi media, dan uji coba kepada peserta didik. Penelitian pengembangan ini menggunakan model PLOMP. Model PLOMP terdiri dari 3 fase, yaitu fase pengkajian awal, fase pengembangan desain dan prototype, dan fase evaluasi. Media ajar yang dikembangkan adalah LARATU (Lacak Sejarah Tulungagung) yang merupakan media ajar dalam bentuk website yang dilengkapi oleh teknologi Virtual Reality. Hasil validasi materi adalah 95% dan dinyatakan layak untuk di ujicobakan. Hasil validasi media adalah 96% sehingga dinyatakan layak untuk di uji cobakan. Hasil uji coba yang dilakukan pada 16 peserta didik kelas 7 di SMP Negeri 1 Sendang adalah 83,80%.
Copyrights © 2025