SCIENTIA JOURNAL
Vol. 12 No. 2 (2023): SCIENTIA JOURNAL

PENGARUH TERAPI ABDOMINAL STRETCHING TERHADAP TINGKAT DISMENOREA PADA REMAJA PUTRI DISMK N 4 MUARO JAMBI

Novida Nengsih (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Dec 2023

Abstract

Dismenorea merupakan salah satu gangguan menstruasi yang hampir dialami seluruh perempuan. Menurut data dari World Health Organization (WHO) sebanyak 90% dari remaja putri mengalami masalah saat menstruasi dan lebih dari 50% dari wanita menstruasi mengalami dismenorea primer dengan 10-20% dari mereka mengalami gejala yang cukup parah. Upaya untuk mengatasi dismenorea salah satunya dapat dilakukan dengan melakukan pereganagan/ stretching. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif desain penelitian pre eksperiment one group pre test post test bertujuan untuk mengetahui pengaruh terapi abdominal streching terhadap tingkat dismenorea pada remaja putri SMk 4 Muaro Jambi Tahun 2023. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh remaja putri yang berjumlah 401 responden. dengan sampel sebanyak 39 responden. Tehnik pengambilan sampel accidental sampling. Uji statistik yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan uji wilcoxon Sebelum dilakukan terapi abdominal streching sebagian besar tingkat (dismenorea) remaja putri berada dalam kategori sedikit lebih nyeri. Sesudah dilakukan terapi abdominal streching sebagian besar tingkat (disminorea) remaja putri berada dalam kategori sedikit nyeri. Ada pengaruh terapi abdominal streching terhadap tingkat dismenorea pada remaja putri (p value= 0.001) Diharapkan pelayanan kesehatan dapat lebih banyak memberikan informasi melalui penyuluhan- penyuluhan dan pendidikan sehingga dapat memberikan pengetahuan pada remaja tentang dan Abdominal Stretching

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

SCJ

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

SCIENTIA JOURNAL is a scientific journal in the field of health published twice a year by LPPM Adiwangsa Jambi University, especially in the public health, nursing and midwifery ...