Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penerapan sistem manajemen kesehatan dan keselamatan kerja (SMK3) pada PT Bastari Maju Tapin di IKK. Bungur Kabupaten Tapin selama ini dan yang seharusnya. Metode dalam penelitian menggunakan metode deskriptif adalah suatu metode yang digunakan untuk menggambarkan atau menganalisis suatu hasil penelitian tetapi tidak digunakan untuk membuat kesimpulan yang lebih luas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Implementasi Sistem Manajemen Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (SMK3) Karyawan Pada PT. Bastari Maju Tapin IKK. Bungur selama Ini dalam hal evaluasi program pelatihan belum dilaksanakan secara keseluruhan yang mencakup anggaran biaya dan realisasinya, masih perlunya penambahan alat pemadam kebakaran, saat ini yang tersedia hanya APAR (Alat Pemadam Api Ringan) berkapasitas 6 Kg di daerah rawan kebakaran, perusahaan tidak memiliki dokter jaga tetap di klinik kantor PT. Bastari Maju Tapin IKK. Bungur yang melakukan pemeriksaan kesehatan, masih ada dijumpai dari kekurang disiplinan karyawan PT. Bastari Maju Tapin IKK. Bungur untuk menggunakan peralatan keamanan dalam bekerja
Copyrights © 2025