Tujuan utama pada penelitian ini yaitu untuk mengetahui Pengaruh Sarana Dan Prasarana Terhadap Kepuasan Pengunjung Pada Wisata Wira Garden, Batu Putu Teluk Betung Utara Kota Bnadar Lampung. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif. Dengan model analisis regresi linier berganda. Digunakan data primer dengan penyebaran kuisioner. Terdapat 62 responden yang menjadi objek pada penelitian ini, dengan kriteria responden yang berkunjung ke Wira Garden, menggunakan alat olah data efiews 13. Hasil pengujian hipotesis menunjukan bahwa nilai adjusted sebesar 0,474 disimpulkan bahwa sumbangan pengeruh variabel independen terhadap variabel dependen secara simultan sebesar 47,4% sedangkan sisanya 52,6% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian. Hal ini menun jukan bahwa tingkat kepuasan wisatawan di wira garden sangat di pengeruhiu oleh sarana dan prasarana
Copyrights © 2025