Tujuan penelitian ini adalah adalah untuk mengetahui dan menganalisis bagaimana pengaruh kedua variabel tersebut secara parsial maupun simultan terhadap tingkat pengangguran di Kota Jambi selama Tahun 2014-2024. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder. Hasil uji simultan menunjukkan bahwa pertumbuhan ekonomi dan rata-rata lam sekolah secara bersama sama berpengaruh signifikan terhadap tingkat pengangguran di Kota Jambi. Kemudian untuk uji parsial, hasil penelitian menunjukkan bahwa pertumbuhan ekonomi berpengaruh secara signifikan terhadap tingkat pengangguran di Kota Jambi. Selain itu, hasil penelitian juga menunjukkan bahwa rata-rata lama sekolah berpengaruh secara signifikan terhadap tingkat pengangguran di Kota Jambi.
Copyrights © 2025