Sistem jimpitan tradisional di tingkat RT/RW seringkali menghadapi masalah seperti ketidaktransparanan pencatatan, kesulitan pelacakan iuran, dan rendahnya partisipasi warga. Penelitian ini bertujuan merancang sistem jimpitan berbasis web untuk Desa Jambansari RT11/RW4 guna meningkatkan organisasi data dan akuntabilitas keuangan komunitas. Metode yang digunakan adalah Research and Development (R&D) dengan tahapan analisis kebutuhan, perancangan sistem, implementasi, dan uji coba. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem ini mampu memfasilitasi pencatatan digital dan pelaporan real-time, sehingga meningkatkan efisiensi (waktu pengelolaan berkurang 60%) dan transparansi (90% warga menyatakan puas). Simpulan penelitian ini membuktikan bahwa digitalisasi sistem jimpitan dapat menjadi solusi berkelanjutan untuk pengelolaan iuran warga.
Copyrights © 2025