Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pengungkapan Environmental, Social, dan Governance (ESG) terhadap Return on Assets (ROA) pada perusahaan sektor healthcare yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2019–2024, baik secara parsial maupun simultan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif, serta analisis data meliputi uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik, regresi linier berganda, uji koefisien determinasi, serta pengujian hipotesis (uji t dan uji F). Sampel ditentukan dengan purposive sampling dari perusahaan sektor healthcare yang terdaftar di BEI. Hasil uji parsiap (uji t) menunjukkan bahwa variabel Environmental tidak berpengaruh terhadap ROA, variabel Social tidak berpengaruh terhadap ROA dan variabel Governance berpengaruh positif ke ROA. Selanjutnya, hasil uji simultan (uji F) menunjukkan bahwa ESG tidak berpengaruh terhadap ROA.
Copyrights © 2025