Pada Penelitian ini bertujuan mengetaui pengaruh penambahan kaca film tingkat kegelapan 80%, serta menentukan sudut kemiringan optimal dengan mengetahui efisiensi pada variasi sudut kemiringan. Metode pengambilan data yang akan dilakukan ini adalah studi literatur dan eksperimen pengembangan. Hasil yang diperoleh menunjukkan sudut kemiringan dengan nilai rata-rata efisiensi terbesar tanpa menggunakan kaca film 80% terdapat pada sudut kemiringan 15° yaitu dengan rata rata efesiensi 26,47%, dan menggunakan kaca film pada sudut kemiringan 0° yaitu dengan rata-rata efesiensi 11,85%. Sedangkan daya luaran yang didapat menunjukkan sudut kemiringan 0° dengan nilai rata-rata terbesar tanpa menggunakan kaca film 80% terdapat pada sudut kemiringan 0° yaitu dengan rata rata daya 103,27 watt dan menggunakan kaca film pada sudut kemiringan 0° yaitu dengan rata-rata efesiensi 37,66 watt .
Copyrights © 2025