Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK)
Vol 4 No 2 (2025): Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK)

Pengembangan Sistem Informasi Geografis untuk Pemetaan Jaringan Distribusi Air dengan Metode Agile: Development Of Geographic Information System For Water Distribution Network Mapping Using Agile Method

Aditya Putra, Dwiki (Unknown)
Hartami Santi, Indyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2025

Abstract

Pengelolaan jaringan distribusi air masih banyak bergantung pada sistem berbasis desktop, yang memiliki keterbatasan dalam akses jarak jauh, kolaborasi multi-pengguna, dan pembaruan data secara real-time. Penelitian ini bertujuan mengembangkan Sistem Informasi Geografis (SIG) berbasis web untuk memetakan jaringan pipa, lokasi pelanggan, dan laporan kerusakan secara interaktif. Sistem dibangun menggunakan framework Laravel pada sisi backend dan pustaka Leaflet.js untuk visualisasi peta. Pengembangan dilakukan dengan metode Agile melalui dua iterasi. Iterasi pertama berfokus pada pembuatan fungsi inti, mencakup pemetaan pipa, integrasi data pelanggan, dan fitur pelaporan kerusakan. Iterasi kedua berisi penyempurnaan berdasarkan masukan dari evaluasi pengguna terkait kemudahan penggunaan dan kinerja. Pengujian sistem dilakukan menggunakan Blackbox Testing untuk memverifikasi fungsi serta User Acceptance Testing untuk menilai tingkat penerimaan pengguna. Hasil menunjukkan seluruh 81 skenario pengujian Blackbox berhasil dengan tingkat keberhasilan 100%, sedangkan UAT memperoleh skor penerimaan sebesar 88,4%. Hasil tersebut menunjukkan bahwa sistem dapat diterima pengguna.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

home

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK) di terbitkan oleh Kampus STMIK Amika Soppeng. JUMISTIK terbit 2 edisi per tahun pada bulan Juni dan bulan Desember dengan scope ilmu komputer yang mencakup manajemen informatika, sistem informasi dan teknologi ...