Jurnal Inspiration
Vol 7, No 1 (2017): Jurnal Inspiration Volume 7 Issue 1

Pembangunan Link Penelusuran Kebutuhan Fungsional dan Kode Sumber Berdasarkan Kedekatan Semantik

Djoko Pramono (Jurusan Teknik Informatika, Universitas Brawijaya, Malang)
Siti Rochimah (Jurusan Teknik Informatika, Fakultas Teknologi Informasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Surabaya)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2017

Abstract

Link penelusuran membantu pengembang dalam memahami perangkat lunak yang tidak memiliki dokumen perancangan yang lengkap seperti pada kode sumber terbuka. Dalam kode sumber, suatu method mewakili suatu aksi yang dilakukan untuk menyelesaikan suatu kebutuhan fungsional. Pada penelitian ini diusulkan suatu metode untuk membangun link penelusuran antara kebutuhan fungsional dan kode sumber menggunakan pemrosesan bahasa alami dan kedekatan semantik. Kedekatan semantik ditentukan berdasarkan WordNet dan metode perhitungan Wu-Palmer. Pemrosesan bahasa alami dilakukan pada semua deklarasi method dalam kode sumber. Selanjutnya dihitung kedekatan semantik antara kebutuhan fungsional dengan hasil pemrosesan bahasa alami untuk menentukan method-method yang merupakan link penelusuran. Metode ini membantu menemukan bagian mana dari kode sumber yang menjalankan suatu kebutuhan fungsional, serta meningkatkan keakuratan dalam membangun link penelusuran antara kebutuhan fungsional dan kode sumber.

Copyrights © 2017