ABSTRAK Sclerotium rolfsii adalah salah satu patogen yang tergolong penting pada tanaman kacang tanah. Upaya pengendalian penyakit ini dapat dilakukan dengan memanfaatkan kandungan senyawa antibiotik Streptomyces sp. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh penghambatan Streptomyces sp. terhadap S. rolfsii. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) skala in-vitro dan in-vivo dengan perlakuan konsentrasi 5%, 10%, 15%, 20%, dan 25%. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh perlakuan konsentrasi Streptomyces sp. terhadap pertumbuhan S. rolfsii pada skala in-vitro tetapi pada skala in-vivo aplikasi perlakuan belum sepenuhnya optimal. Aplikasi 25% menunjukkan hasil terbaik pada seluruh parameter dibanding konsentrasi lainnya pada skala in-vitro dan in-vivo.
Copyrights © 2025