Haga Journal of Public Health (HJPH)
Vol. 3 No. 1 (2025): November 2025

Implementasi kebijakan program kampung keluarga berencana sebagai upaya peningkatan jumlah akseptor keluarga berencana: studi kualitatif

Rifai, Achmad (Unknown)
Ray, Miza Fazlina (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2025

Abstract

Latar belakang: Program Keluarga Berencana adalah satu usaha untuk mengatasi masalah kependudukan, yang merupakan bagian yang terpadu untuk mencapai program pembangunan nasional dan bertujuan untuk turut serta menciptakan kesejahteraan ekenomi, spiritual, sosial dan budaya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan program kebijakan program KB sebagai upaya peningkatan jumlah akseptor KB di Kecamatan Kisaran Barat Kabupaten Asahan Tahun 2024. Metode: Penelitian ini dirancang sebagai studi kasus kualitatif. Lokasi penelitian berada di Kecamatan Kisaran Barat Kabupaten Asahan, dengan periode penelitian berlangsung dari November 2023 hingga Mei 2024. Proses pemilihan informan menggunakan teknik snowball sampling hingga diperoleh tiga belas partisipan, yaitu pembina, kader, petugas lini lapangan kampung KB, serta masyarakat. Hasil: Secara umum sumber daya manusia dan finansial sudah ada akan tetapi semuanya belum maksimal. Dapat dilihat rusaknya beberapa fasilitas termasuk media promosi dan tanda pengenal Kampung KB di Kelurahan Sendang Sari Disposisi merupakan Implementor kebijakan program Kampung KB di Kelurahan Sendang Sari Kecamatan Kisaran Barat Kabupaten Asahan belum mampu menunjukan konsistensi yang baik, hal ini terlihat dari tidak dirawatnya media promosi di depan pintu gerbang Kampung KB tersebut. Kesimpulan: Struktur Birokrasi adalah Implementor kebijakan Program Kampung KB di Kelurahan Sendang Sari Kecamatan Kisaran Barat keseluruhan belum efektif, hal ini dikarenakn terbatasnya seluruh pengurus untuk dilibatkan dalam setiap kegiatan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

hjph

Publisher

Subject

Public Health

Description

Haga Journal of Public Health (HJPH) adalah merupakan jurnal ilmiah berkala yang diterbitkan oleh Yayasan Victory Haga Indonesia. HJPH bertujuan untuk mempublikasikan karya tulis ilmiah di bidang Kesehatan Masyarakat dalam bentuk original article, review article termasuk analisis bibliometrik, short ...