Jurnal Bisnis Mahasiswa
Vol 5 No 6 (2025): Jurnal Bisnis Mahasiswa

Pelaporan environmental, social, and governance dan transparansi pajak

Nasihah, Arifatun (Unknown)
Fauzi, Muchamad Rizky (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Dec 2025

Abstract

Penelitian ini memetakan arah dan tren penelitian ESG serta transparansi pajak melalui analisis bibliometrik menggunakan VOSviewer. Hasil visualisasi mengidentifikasi lima klaster utama dengan corporate governance sebagai simpul sentral: klaster merah (keberlanjutan dan stabilitas keuangan), biru (tax avoidance dan CSR), hijau (pengawasan internal dan nilai perusahaan), kuning (agresivitas pajak dan kinerja), serta ungu (struktur modal dan profitabilitas). Tren penelitian menunjukkan pergeseran temporal dari kajian etis tanggung jawab sosial menuju integrasi ESG dengan tata kelola pajak yang transparan dan kolaboratif. Isu-isu emerging seperti digital tax governance, ESG disclosure, dan cooperative compliance menjadi fokus riset terkini yang menekankan sinergi antara keberlanjutan, etika fiskal, dan kebijakan publik. Penelitian ini mengusulkan paradigma baru "ESG Fiscal Transparency" yang menempatkan pelaporan ESG dan praktik perpajakan sebagai pilar akuntabilitas dan keberlanjutan korporasi global.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jurnal

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences Other

Description

Tujuan dari Jurnal Bisnis Mahasiswa ini adalah untuk mendorong penyebaran seluas-luasnya hasil penelitian ilmiah akademisi dibidang bisnis. Jurnal Bisnis Mahasiswa mengundang artikel-artikel di bidang: Manajemen Akuntansi Ekonomi e-Business Jurnal Bisnis Mahasiswa menerima artikel-artikel yang ...