Kinaa: Jurnal Kepemimpinan Kristen dan Pemberdayaan Jemaat
Vol. 6 No. 2 (2025): Desember 2025

Kepemimpinan Perempuan: Studi Narasi Ulangan 6:7 Sebagai Bentuk Tugas Keibuan dan Relevansinya Terhadap Peran Misi Christian Home Ida Van de Loosdrecht di Toraja

Bram M, Prionaray (Unknown)
Desrin, Desrin (Unknown)
Trilitha, Hasni (Unknown)
Priskila Puatipanna, Chika (Unknown)
Gelvin, Imanuel (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Dec 2025

Abstract

Dalam penelitian ini, hendak melihat dengan jelas bahwa budaya-budaya patriarkhi dalam masyarakat, masih saja memiliki benih-benih yang tertanam. Pekerjaan-pekerjaan perempuan kadangkala dianggap sebagai pekerjaan yang kecil dan seringkali tidak dianggap sebagai suatu pekerjaan. Keberhasilan dalam pekerjaan perempuan kadangkala dianggap sebagai keberhasilan laki-laki. Melalui penelitian ini, penulis hendak membungkam dan melihat bagaimana keberhasilan seorang perempuan dalam membantu suami melaksanakan misi penginjilan. Misi christian home yang dilakukan oleh Ida Van de Loosdrecht memiliki dampak yang signifikan. Tafsiran terhadap Ulangan 6:7, menjadi suatu penginterpretasian yang dilakukan oleh Ida Van de Loosdrecht dalam melakukan tugas dan tanggung jawabnya dalam ladang misi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi literatur dan hermeneutik. Hasil kemudian didapatkan bahwa Ida Van de Loosdrecht melakukan pemenuhan karakteristik misi christian home. Ida Van de Loosdrecht juga mengimplikasikan akan Ulangan 6:7 dalam memfasilitasi pengajaran pada anak angkatnya dan sekaligus memberikan teladan dalam keadaan berbaring dengan defenisi kematian.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ojsdatakinaa

Publisher

Subject

Religion Humanities Social Sciences

Description

KINAA merupakan istilah dari bahasa Toraja yang menunjukan suatu sifat kebijaksanaan. Kinaa merupakan salah satu sifat yang harus dimiliki oleh seorang pemimpin sehingga dapat menunjukan kepemimpinan yang baik, benar, dan berpengaruh. Jurnal Kinaa adalah Jurnal Jurusan Kepemimpinan Kristen IAKN ...