Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui pengaruh religiusitas, sertifikasi halal, label halal dan kesadaran halal terhadap minat mahasiswa membeli produk halal. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa program studi Ekonomi Syariah angkatan 2022 UINFAS Bengkulu. Pengambilan sampel dilakukan menggunakan rumus Slovin sehingga diperoleh hasil 64 sampel. Metode analisis data yang digunakan adalah metode analisis regresi linier berganda melalui aplikasi SPSS 26 yang diperoleh dari data primer berupa kuisioner skala likert. Hasil penelitian ini secara parsial menunjukkan bahwa variabel label halal dan kesadaran halal mempunyai pengaruh terhadap minat beli produk halal, sedangkan variabel religiusitas dan sertifikasi halal menunjukkan tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap minat beli produk halal. Secara simultan, hasil penelitian menyatakan bahwa religiusitas, sertifikasi halal, label halal dan kesadaran halal bersama-sama mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap minat beli produk halal sebesar 49,8% dengan nilai F Hitung 14,659 > F Tabel 2,5279.
Copyrights © 2025