Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi
Vol 2 No 1 (2022): Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi

PENGARUH LITERASI KEUANGAN DAN TOLERANSI RISIKO TERHADAP KEPUTUSAN INVESTASI TABUNGAN EMAS NASABAH DI PT PEGADAIAN (PERSERO) CABANG KRAMAT JATI

Nabila, Vira (Unknown)
Safri (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Jan 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh literasi keuangan dan toleransi risiko terhadap keputusan investasi tabungan emas. Objek penelitian ini adalah nasabah PT Pegadaian (Persero) cabang Kramat Jati. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 2138 nasabah. Sampel yang digunakan sebanyak 96 nasabah. Penelitian ini menggunakan data primer. Metode analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis data deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Literasi Keuangan dan Toleransi Risiko berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Investasi Tabungan Emas secara parsial dan simultan. Dengan demikan secara keseluruhan hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa variabel literasi keuangan dan toleransi risiko memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap variabel keputusan investasi tabungan emas.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jima

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi (JIMA) bertujuan untuk menjadi media publikasi ilmiah yang menyajikan hasil penelitian, kajian konseptual, maupun studi terapan dalam bidang ilmu akuntansi. Jurnal ini diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma. Lingkup ...