Jurnal Informatika Teknologi dan Sains (Jinteks)
Vol 7 No 4 (2025): EDISI 26

SISTEM INFORMASI RESERVASI LAPANGAN FUTSAL MENGGUNAKAN METODE OOAD BERBASIS ANDROID

Sulystiani (Unknown)
Alda, Muhamad (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Dec 2025

Abstract

Di Kota Tebing Tinggi, olahraga futsal sangat populer dan banyak diminati oleh masyarakat. Hal ini menyebabkan banyak penyedia lapangan futsal bersaing ketat dengan menawarkan berbagai layanan, mulai dari harga yang kompetitif hingga kualitas lapangan yang terbaik. Namun, di Jumbo Arena Futsal, terdapat beberapa kelemahan dalam sistem reservasi yang berlaku saat ini. Pelanggan harus datang langsung ke lokasi untuk memeriksa ketersediaan lapangan, yang tentu memakan waktu dan kurang efisien. Selain itu, pengelola juga menghadapi kendala seperti promosi yang kurang optimal, waktu penyewaan yang tidak terkelola dengan baik, serta sering terjadi bentrok jadwal pemesanan. Masalah lain yang cukup signifikan adalah penggunaan media penyimpanan data anggota dan pembuatan laporan yang masih dilakukan secara manual. Hal ini menyulitkan perhitungan pendapatan dan berpotensi menimbulkan manipulasi data oleh staf. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan mengembangkan sistem informasi reservasi lapangan futsal berbasis Android menggunakan metode Object-Oriented Analysis and Design (OOAD). Sistem ini diharapkan memudahkan pelanggan dalam melakukan pemesanan tanpa harus datang langsung, serta memberikan kemudahan bagi pengelola dalam pengaturan jadwal, optimasi penyewaan, pengelolaan data anggota, pembuatan laporan keuangan, dan peningkatan promosi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem yang dikembangkan berhasil mengimplementasikan metode OOAD secara efektif dalam aplikasi reservasi futsal berbasis Android.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JINTEKS

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering

Description

Jurnal Informatika Teknologi dan Sains (JINTEKS) merupakan media publikasi yang dikelola oleh Program Studi Informatika, Fakultas Teknik dengan ruang lingkup publikasi terkait dengan tema tema riset sesuai dengan bidang keilmuan Informatika yang meliputi Algoritm, Software Enginering, Network & ...