Edumaspul: Jurnal Pendidikan
Vol 8 No 2 (2024): Edumaspul: Jurnal Pendidikan

Analysis of Science Problem Solving Ability with the Fliiped Classroom Model Assisted with Flipbooks in View of Student Learning Independence

Ari Supiatun (Mahasiswa Universitas Terbuka)
Budi Waluya (Unknown)
Sandra Sukmaning (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2024

Abstract

Tujuan dari penelitian ini mendeskripsikan kemampuan pemecahan masalah ditinjau dari kemandirian belajar pada model pembelajaran Flipped Classrom dengan E-Modul Flipbook pada materi zat aditif pada makanan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian mixed methods research design dengan desain eksplanatori. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling dan subjek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII A yang berjumlah 32 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara tidak terstruktur, angket, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis kuantitatif, yaitu uji t satu variabel, uji beda, uji N-Gain, dan uji regresi yang selanjutnya dianalisis menggunakan analisis kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: model pembelajaran flipped classroom berpengaruh terhadap hasil belajar siswa kelas VIII, terbukti tingkat ketuntasan klasikal yaitu 97%. Berdasarkan hasil uji paired sample t test Nilai Sig. (2-tailed) = 0,000 < 0,05 , maka dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran flipped classroom berpengaruh terhadap kemampuan siswa dalam memecahkan masalah. Selain itu melalui uji N-Gain persen model pembelajaran flipped classroom berpengaruh terhadap kemandirian siswa sebesar 40,7%.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

maspuljr

Publisher

Subject

Other

Description

Edumaspul: Jurnal Pendidikan is concern in publishing the original research articles, review articles from the contributors and the current issues related to multidisipline of education. Edumaspul: Jurnal Pendidikan focuses on the following topics: Curriculum development, teacher education and ...