Artikel ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh variasi nilai tahanan pada sistem pengereman dinamis terhadap kinerja penghentian dan suhu motor Brushless DC (BLDC) pada mobil listrik. Tiga nilai tahanan eksternal (11 Ω, 15 Ω, dan 18 Ω) diuji pada empat tingkat pembukaan pedal akselerator (25%, 50%, 75%, 100%) menggunakan beban 65 kg di lintasan datar. Parameter yang diukur meliputi waktu henti, jarak henti, dan suhu motor; setiap kondisi diuji ulang lima kali dan dianalisis menggunakan nilai rata-rata. Hasil menunjukkan bahwa penurunan nilai tahanan meningkatkan arus dan torsi pengereman, sehingga waktu dan jarak henti berkurang, disertai penurunan suhu motor. Pada pedal 100%, tahanan 11 Ω menghasilkan waktu henti terpendek (5,75 s), jarak henti terpendek (20,31 m), dan suhu terendah (41,7 °C) dibanding nilai tahanan lainnya. Temuan ini menegaskan bahwa pemilihan nilai tahanan rendah dengan kapasitas daya yang memadai dapat meningkatkan efektivitas pengereman dinamis sekaligus mengurangi beban termal pada motor BLDC.
Copyrights © 2025