JUPIKMAS
Vol 1 No 2 (2026): Januari-Maret

Remaja Tangguh: Edukasi Manajemen Stres dan Kesehatan Mental Bagi Siswa SMK

Grace Tessalonika Agustin (Universitas Pamulang)
Syahla Kamila Anwar (Universitas Pamulang)
Viola Saputri (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
08 Jan 2026

Abstract

Siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) menghadapi tantangan ganda, yaitu tuntutan akademis dan persiapan memasuki dunia kerja yang seringkali memicu stres. Jika tidak dikelola dengan baik, stres dapat mengganggu kesehatan mental dan menghambat perkembangan potensi siswa. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan edukasi mengenai manajemen stres dan pentingnya kesehatan mental bagi siswa SMK. Metode yang digunakan adalah seminar psikoedukasi yang bersifat interaktif, meliputi pemaparan materi, diskusi terbuka, dan sesi tanya jawab. Materi yang disajikan mencakup pengenalan konsep stres, identifikasi pemicu stres di kalangan pelajar, gejala yang perlu diwaspadai, serta berbagai teknik pengelolaan stres yang sehat dan praktis. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan adanya peningkatan pemahaman dan kesadaran siswa secara signifikan. Siswa menjadi lebih mampu mengenali sumber stres dalam kehidupan mereka dan dibekali keterampilan untuk menanganinya secara positif. Edukasi ini diharapkan dapat membentuk siswa SMK menjadi remaja yang tangguh, sehat secara mental, dan mampu menghadapi tekanan hidup dengan lebih baik.

Copyrights © 2026






Journal Info

Abbrev

jupikmas

Publisher

Subject

Humanities Other

Description

Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Indonesia (JUPIKMAS) adalah jurnal nasional yang berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya pendidikan, teknik, pertanian, sosial humaniora, komputer dan ...