Jurnal Ekonomi Utama (Juria)
Vol 2 No 3 (2023): Jurnal Ekonomi Utama (Juria)

Dampak Reklamasi Pantai Seruni Terhadap Ekonomi Masyarakat Bantaeng

Maksud Hakim (Institut Turatea, Jeneponto, Sulawesi Selatan, Indonesia)
Anna Sulfianti (Institut Turatea, Jeneponto, Sulawesi Selatan, Indonesia)
Nursiada Nursiada (Institut Turatea, Jeneponto, Sulawesi Selatan, Indonesia)



Article Info

Publish Date
28 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Dampak Reklamasi Pantai Seruni terhadap Ekonomi Masyarakat Bantaeng. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif dan dilaksanakan di kawasan Pantai Seruni, Kelurahan Pallantikang, Kecamatan Bantaeng. Fokus penelitian adalah masyarakat sekitar pantai Seruni. Sumber data yang digunakan meliputi data primer dan sekunder, dengan pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan menggunakan teknik analisis kualitatif yang mencakup reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebelum reklamasi, Pantai Seruni merupakan kawasan terbengkalai dan jarang dikunjungi. Namun, melalui upaya reklamasi oleh pemerintah untuk menata kembali kawasan ini, Pantai Seruni berhasil diubah menjadi ruang publik yang menarik. Reklamasi ini berdampak positif pada aktivitas ekonomi masyarakat sekitar, khususnya dalam peningkatan pendapatan dan kesejahteraan ekonomi. Selain itu, reklamasi Pantai Seruni juga meningkatkan fungsi kawasan sebagai ruang publik yang mendukung aktivitas sosial dan ekonomi masyarakat.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

juria

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Specific research areas or areas covered by Juria: Jurnal Ekonomi Utama include, but are not limited to: challenges of economic globalization, economic digitization, e-commerce and fintech, rural and rural economic development, creative economy development, international trade and finance, public ...