Jurnal Ekonomi Utama (Juria)
Vol 4 No 3 (2025): Jurnal Ekonomi Utama (Juria)

Pengaruh E-Government Dan Efektivitas Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Pada Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Pekanbaru

Yulianda Ertika (Universitas Persada Bunda Indonesia, Pekanbaru, Riau, Indonesia)
Agustin Basriani (Universitas Persada Bunda Indonesia, Pekanbaru, Riau, Indonesia)
Resti Riandi (Universitas Persada Bunda Indonesia, Pekanbaru, Riau, Indonesia)



Article Info

Publish Date
28 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh e-government dan efektivitas kerja terhadap kinerja pegawai pada DPMPTSP Kota Pekanbaru. Teknis analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis deskriptip dan statistik inferensial yang menggunakan rumus uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, regresi linear berganda, uji t, uji f, dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa secara persial e-government berpengaruh terhadap kinerja dengan nilai t hitung = 4,733 > t tabel 1,9944 dan nilai Sig 0,00 t tabel 1,9944 dan nilai Sig 0,00 < 0,05. Secara simultan e-government dan efektivitas kerja berpengaruh terhadap kinerja hal ini dapat dilihat dari hasil uji F yang menunjukkan bahwa nilai f hitung sebesar 52,728 > f tabel 3,13 dan nilai Sig 0,000 < 0,05. Kemudian diketahui bahwa berdasarkan uji koefisien determinasi diperoleh nilai Adjusted R Square sebesar 0,590 atau 59,0%. Hal ini dapat dijelaskan bahwa variabel e-government dan efektivitas kerja mempunyai kemampuan sebesar 59% dalam menjelaskan variabel kinerja dan masih ada 41% varian yang dijelaskan oleh variabel lain.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

juria

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Specific research areas or areas covered by Juria: Jurnal Ekonomi Utama include, but are not limited to: challenges of economic globalization, economic digitization, e-commerce and fintech, rural and rural economic development, creative economy development, international trade and finance, public ...