Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi
Vol 7 No 1 (2017): Assets: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi

Faktor-faktor yang Mempengaruhi Penyerapan Anggaran Satuan Kerja Perangkat Daerah Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan

Mutmainna Mutmainna (Universitas Fajar)
Muhammad Iqbal (Politeknik Negeri Ujung Pandang)



Article Info

Publish Date
22 Jun 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pergantian pimpinan, dokumen perencanaan, pencatatan administrasi, kompetensi sumber daya manusia, dan dokumen pengadaan terhadap penyerapan anggaran pada SKPD Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan. Sampel penelitian adalah 54 responden yang menduduki jabatan di bidang yang berkaitan dengan anggaran, diantaranya adalah pejabat pembuat komitmen, pejabat pelaksana teknis kegiatan, pejabat penandatangan surat perintah membayar dan bendahara pengeluaran pada 15 SKPD Pemerintah Provinsi Sulawesi SelatanĀ  Hasil penelitian dengan regresi linier berganda menunjukkan pergantian pimpinan, dokumen perencanaan,kompetensi sumber daya manusia memiliki pengaruh yang signifikan terhadap penyerapan anggaran, dan dokumen pengadaan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap penyerapan anggaran. Pencatatan administrasi tidak memiliki pengaruh terhadap penyerapan anggaran.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

assets

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

The scope of the study in ASSETS: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi covers the study of the field of Economics, Management, and Accounting as well as other general economic fields concept which in particular supports the development of the study of Economics, Management, and ...