Tapak rantai kendaraan tempur tank adalah komponen untuk  menapak dan bergerak sehingga mensyaratkan sifat tahan aus tetapi tetap ulet. Tujuan dari penelitian dan pengembangan tentang pembuatan prototipe komponen tapak rantai ini adalah sebagai upaya untuk meningkatkan kemandirian pertahanan keamanan nasionat  sekaligus menurunkan ketergantungan  impor. Penelitian ini adalah penelitian terapan, yang diawali dengan pengujian dan analisa material dari tapak rantai impor sebagai acuan untuk pengembangan material. Telah diperoleh prototipe tapak rantai dengan sifat yang lebih unggul dari poduk impor. Struktur mikro compacted vermiculer bainite yang diperoleh dari hasil penambahan unsur mangan (Mn) dan molibden (Mo) baja paduan rendah SCCrM3, serta menggunakan perlakuan panas "normalisasi" yang memakai pendinginan kipas. Telah diperoleh komponen prototipe tapak rantai dengan sifat mekanis yang melebihi nilai yang dipersyaratkan, yaitu kekerasan sebesar 31 HRC (tapak rantai impor: 28 HRC),dan kekuatan tarik sebesar 96 Kgf/mm2  (Standar JIS:89.7 Kgf/mm2). Ka a kunci : tapak rantai, compacted vermicular bainite, mangan, molibden
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2013