Sulesana
Vol 6 No 2 (2011)

Western and Islamic Cultures on The Use of Non-Verbal Polite Expressions (A Cross-Cultural Understanding)

Muzdalifah Sahib (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Sep 2016

Abstract

Tulisan ini membahas tentang penggunaan bahasa non verbal dalam ekspresi bahasa dan budaya, khususnya budaya Barat dalam hal ini budaya Inggris dan Islam yang bertujuan agar dapat mengetahui perbedaan yang terjadi di antara penutur atau pelaku bahasa. Tulisan ini menyimpulkan adanya kesamaan antara keduanya, minimal budaya Islam dapat menerima beberapa budaya luar sebagai sebuah ungkapan sopan seperti salam, kontak pandang selama bicara, memberikan perhatian terhadap apa yang disampaikan lawan bicara. Namun di sisi lain, perbedaan juga tidak dapat dihindari, ketika terjadi interaksi sosial antara pemberi dan penerima, di mana dalam Islam baik pemberi dan penerima sebaiknya menggunakan tangan kanan bukan tangan kiri, sementara budaya Barat keduanya sama saja. Demikian pula terjadinya komunikasi, terutama persoalan jarak antara kedua pasang manusia yang sedang bercinta, bersentuhan dan segala sesuatu yang menjurus kepada sensitifitas seksual. Dalam kaitan ini, Islam memiliki aturan yang ketat menjaga manusia agar terhindar dari pola komunikasi yang tidak diijinkan oleh Allah.

Copyrights © 2011






Journal Info

Abbrev

sls

Publisher

Subject

Religion

Description

studi-studi keIslaman yang erat dengan issu sosial, teologi, hukum, Pendidikan dan filsafat. Studi ini dimulai dengan tema Kajian Kritis Akulturasi Islam dengan Budaya Local, Metode Memahami Maksud Syariah , Maulid Dan Natal (Studi Perbandingan Antara Islam Dan Kristen), Akal dalam Al-Quran, ...