Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui konduktivitas panas dan kuat tekan campuran limbah bottom ash, tanah liat dan gypsum untuk bahan isolator. Penelitian ini dilakukan dengan memvariasikan campuran bahan isolator dengan komposisi bottom ash, tanah liat dan gypsum. Ada dua bentuk spesimen yang dibuat dalam penelitian ini yakni bentuk plat dan bentuk silinder. Pada sampel bentuk silinder dilakukan pemanasan 160 oC selama 3 jam. Uji konduktivitas termal menggunakan metode langsung dimana spesimen plat uji diberikan fluks panas lampu halogen 150W dalam wadah tertutup, sedangkan spesimen silinder dilakukan uji kuat tekan dengan standar ASTM C165-95. Densitas spesimen juga ditentukan dengan uji prinsip Archimedes. Hasil pengujian sampel menunjukan bahwa komposisi bottom ash yang tinggi menunjukkan konduktivitas termal yang lebih rendah (isolator yang baik), sedangkan penambahan tanah liat menunjukan kuat tekan yang lebih baik.
Copyrights © 2016