Jurnal Penelitian Pascapanen Pertanian
Vol 9, No 2 (2012): Jurnal Penelitian Pascapanen Pertanian

Pengembangan Teknologi Sereal Sarapan Bekatul dengan Menggunakan Twin Screw Extruder

Slamet Budijanto (Unknown)
Azis Boing Sitanggang (Unknown)
Hasti Wiaranti (Unknown)
Bram Koesbiantoro (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Jan 2017

Abstract

Pengembangan bekatul sebagai bahan baku untuk pembuatan sereal sarapan diperlukan untuk memanfaatkan produk samping dari penggilingan padi. Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan produk sereal sarapan bekatul (rice bran puffed cereal) dengan menggunakan teknologi ekstrusi ulir ganda. Pemilihan formula dari 27 kombinasi perlakuan berdasarkan penilaian deskriptif yaitu bentuk dan keseragaman produk oleh panelis terbatas (5 orang). Dari 27 formula, terpilih 4 formula untuk dilakukan pengujian sifat fisikokimia dan organoleptik. Dari 4 formula terpilih, dipilih formula 3 yang memiliki nilai derajat gelatinisasi 31,51%, derajat pengembangan 149,77%, kekerasan produk 0,835 Kgf; kerenyahan produk 0,203 Kgf; IPA 4,670 g / ml; IKA 0,0144 g/ml; dan ketahanan dalam susu 53 menit 4 detik. Kadar air, protein, lemak, abu, karbohidrat, dan serat makanan dari formula sereal terpilih dalam basis basah masing-masing 3,67%, 3,40%, 10,52%, 4,41%, 77,99% dan 8,19%.

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

J.Pascapanen

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Penelitian Pascapanen Pertanian (J.Pascapanen) memuat artikel primer yang bersumber dari hasil penelitian pascapanen pertanian. Jurnal ini diterbitkan secara periodik dua kali dalam setahun oleh Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Pascapanen Pertanian, Badan Penelitian dan Pengembangan ...