Elektum : Jurnal Teknik Elektro
Vol 15, No 1 (2018): eLEKTUM

PEMANFAATAN TENAGA MEKANIK MOTOR INDUKSI PADA MESIN PRESS SEBAGAI PENGGERAK GENERATOR

Almanda, Deni (Unknown)
Umaryoto, Umaryoto (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 May 2018

Abstract

Pertumbuhan industri yang saat ini terus meningkat,  jumlah energi yang dibutuhkan juga akan terus meningkat, sehingga pengoptimalan penggunaan energi sangat dibutuhkan, salah satu caranya dengan mengoptimalkan pemanfaatan peralatan atau mesin yang ada, seperti halnya pada pabrik pembuatan mobil di proses stamping yang disitu terdapa puluhan mesin press yang digunakan sebagai pembuat part-part mobil, didalam mesin press terdapat main motor penggerak mesin, yang tidak semua energinya hanya cukup di gunakan sebagai penggerak mesin, tetapi masih terdapat energi yang bisa dimanfaatkan untuk keperluan lain. Permasalahan yang timbul adalah bagaimana caranya supaya energi yang dikeluarkan main motor dapat digunakan dengan optimal. Tujuan dari penelitian ini adalah memanfaatkan energi gerak dari main motor mesin press sebagai pembangkit listrik tambahan. Berdasarkan hasil pengamatan dan pengukuran dilapangan, mesin pres dengan kapasitas 600 ton dengan main motor 90 KW, yang rata-rata digunakan untuk menggerakan naik turun slide dan dies, hanya memerlukan tenaga press  rata-rata 350 ton, dengan perbandingan tersebut dapat diasumsikan energi yang bisa dimanfaatkan pada mesin tersebut adalah tenaga press 250 ton dan daya 37,5 KW atau 41,6% dari kapasitas mesin. Sehingga dengan dipasangnya generator 1 KVA dengan cos ɸ 0,8  yang hanya mengkonsumsi energi 2,1% dari total energi yang bisa dimanfaatkan pada main motor yang tidak mempengaruhi kinerja atau fungsi utama main  motor pada mesin press.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

elektum

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy Materials Science & Nanotechnology

Description

eLEKTUM adalah jurnal nasional berbasis penelitian ilmiah, secara rutin diterbitkan oleh Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta. Fokus dan ruang lingkup jurnal eLEKTUM meliputi (namun tidak terbatas pada) Tenaga Listrik Industri, Elektronika Industri, Sistem Kontrol dan ...