Jurnal Humaniora
Vol 3 No 3 (2016): Jurnal Humaniora

IDENTIFIKASI KEAKTIFAN BELAJAR DAN SIKAP ILMIAH MAHASISWA PROGRAM STUDI PGSD STKIP PGRI PACITAN

Sugiyono . (STKIP PGRI Pacitan)
Joko Sutrisno (STKIP PGRI Pacitan)



Article Info

Publish Date
18 Nov 2016

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi keaktifan belajar dan sikap ilmiah mahasiswa dalam mengikuti kegiatan perkuliahan. Keaktifan belajar adalah segala sesuatu yang dilakukanpeserta baik fisik maupun mental/non fisik dalam proses pembelajaran atau suatu bentuk interaksi (guru dan siswa) untuk memperoleh suatu perubahan tingkah laku yang menyangkut kognitif, afektif dan psikomotor dalam rangka untuk mencapai tujuan belajar. D. Sedangkan, sikap ilmiah merupakan tindakan yang ditunjukkan untuk menyelesaikan suatu permasalahan atau menanggapi suatu pendapat atau ide dengan berdasarkan ilmu pengetahuan yang telah terbukti kebenarannya Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan metode studi kasus. Penelitian ini dilaksanakan terhadap mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar STKIP PGRI Pacitan pada perkuliahan Kajian Matematika Sekolah Dasar. Data penelitian hasil observasi, hasil angket, dan wawancara dianalisis secara deskriptif. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan model Miles dan Huberman yang meliputi; reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Hasil penelitian ini bahwa keaktifan belajar mahasiswa yang mendominasi adalah pada kategori kurang, dan sebaliknya keaktifan belajar kategori baik justru pada yang paling kecil. Pada masing-masing indikator terlihat bahwa indikator keaktifan dalam mengikuti jalannya pembelajaran mendapat hasil paling tinggi, dan indikator keaktifan dalam memunculkan ide alternatif jawaban menunjukkan hasil paling rendah. Sedangkan, untuk sikap ilmiah mahasiswa yang mendominasi terletak pada kategori sangat kurang, dan hasil terendah pada kategori sangat baik. Selanjutnya hasil pada indikator-indikator yang telah diukur hasil yang paling rendah terletak pada indikator sikap kreatif, dan hasil yang tertinggi pada indikator sikap demokratis.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jh

Publisher

Subject

Arts Humanities

Description

Terbit tiga kali setahun bulan Februari, Juni dan Desember. Berisi tulisan yang diangkat dari hasil penelitian atau kajian analisis kritis di bidang pendidikan, kebudayaan, dan sosial kemasyarakatan. Artikel telaah (review article) dimuat atas ...