Buletin Plasma Nutfah
Vol 23, No 1 (2017): June

Karakter Morfologi Tujuh Aksesi Pisang dari Maluku Utara

Indra Hendaru (Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Maluku Utara, Komplek Pertanian Kusu No. 1 Oba Utara, Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, Indonesia)
Y. Hidayat (Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Maluku Utara, Komplek Pertanian Kusu No. 1 Oba Utara, Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, Indonesia)
M. Ramdhani (Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Maluku Utara, Komplek Pertanian Kusu No. 1 Oba Utara, Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, Indonesia)



Article Info

Publish Date
03 Mar 2018

Abstract

Indonesia merupakan bagian dari pusat keragaman pisang. Kawasan Maluku Utara memiliki keragaman pisang yang tinggi dan mudah ditemukan di kebun dan pekarangan untuk produksi bahan pangan maupun tujuan lain. Namun, keragaman tersebut belum dikarakterisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengkarakterisasi aksesi pisang yang dikoleksi BPTP Maluku Utara berdasarkan karakter morfologi. Penelitian dilakukan pada bulan Mei 2014 sampai Mei 2015 di Kebun Plasma Nutfah BPTP Maluku Utara. Penelitian menggunakan tujuh jenis pisang, yaitu pisang Emas, Jarum, Tembaga, dan Gohu (Kota Tidore Kepulauan), Bunga (Kabupaten Halmahera Timur), Galela (Kabupaten Halmahera Utara), dan Mulu Bebe (Kabupaten Halmahera Barat). Karakter morfologi yang diamati meliputi 32 karakter kualitatif dan 15 karakter kuantitatif berdasarkan panduan deskriptor dari IPGRI. Data hasil pengamatan karakter morfologi dianalisis dengan analisis klaster untuk mengetahui hubungan kekerabatan dari jenis pisang yang diamati. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keragaman genetik aksesi pisang yang diamati, terbagi pada dua kelompok, yaitu kelompok 1 (pisang Gohu dan Bunga) dan kelompok II (pisang Jarum, Emas, Galela, Tembaga, dan Mulu Bebe). Aksesi pisang yang memiliki kemiripan paling tinggi adalah pisang Emas dengan Jarum, yaitu 63,12%, sedangkan pisang Gohu memiliki hubungan kekerabatan paling jauh di antara seluruh aksesi.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

bpn

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology

Description

Buletin Plasma Nutfah (BPN) is an open access scientific journal published by The Indonesian Center for Agricultural Biotechnology and Genetic Resources Research and Development (ICABIOGRAD), The Indonesian Agency for Agricultural Research and Development (IAARD), Ministry of Agriculture. This ...