Jurnal Keramik dan Gelas Indonesia
Vol 25, No 1 (2016): Jurnal Keramik dan Gelas Indonesia

Filter Keramik Terinduksi Dari Magnet Bekas Dan Serbuk Kalsit Untuk Pengadaan Air Bersih

Kuncoro, Handoko Setyo ( BBK)
Rahman, Abdul ( BBK)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2016

Abstract

Studi awal tentang pembuatan filter keramik terinduksi dari bahan magnet bekas dan serbuk kalsit untuk media pengolahan air telah dicoba menggunakan metoda induksi serbuk magnet. Filter magnetiknya disusun dalam wadah silinder dari bahan berdiameter 45 mm yang berisi serbuk batu gamping kalsit setebal 5 mm dan serbuk magnet barium ferit setebal 40 mm. Kedua lapisan bahan tersebut diinduksi magnet barium ferit berbentuk silinder dengan diameter dalam 50 mm, diameter luar 100 mm dan ketebalan 20 mm. Penerapan unjuk kerja dari filter magnetik terhadap uji kadar besi, jumlah coliform total dan jumlah bakteri E. Coli telah menunjukkan respon yang cukup baik sebagai filter air dalam menurunkan: kadar besi dalam air sekitar 0,35 kali (atau 0,13 mg/l), jumlah coliform total 0,17 kali (atau 6 per 100 ml) dan meniadakan jumlah bakteri E. Coli (mendekati 0 per 100 ml air dari sebelumnya berjumlah 11 per 100 ml). Hal ini mengindikasikan bahwa kualitas air keluaran telah memenuhi persyaratan Permenkes untuk sumber air minum (standar air baku) dan filter yang didesain telah berfungsi baik sebagai piranti penjernih air.

Copyrights © 2016