Dalam ilmu administrasi publik, kehadiran paradigma New Public Management diproyeksikan dapat memberikan solusi terhadap kompleksitas permasalahan sektor publik. New Public Management menawarkan gagasannya untuk meningkatkan kinerja sektor publik dengan transformasi spirit kinerja sektor swasta yang mengutamakan nilai efektivitas dan efisiensi. Dalam konteks birokrasi Indonesia, peluang penerapan New Public Management cukup strategis mengingat adanya dukungan secara politik melalui kebijakan-kebijakan reformasi birokrasi yang terus didengungkan pemerintah. Namun realitasnya, ternyata masih jauh dari harapan, karena terkendala dengan mental aparatur birokrasi, kultur kerja organisasi yang tidak efektif, model kepemimpinan yang kurang kreatif dan komitmen untuk melakukan perubahan sebagaimana diharapkan dalam reformasi birokrasi yang menjadi tuntutan publik.Â
Copyrights © 2018